Sistem Kelistrikan Sepeda Motor

Ketahui Berbagai Komponen Sistem Kelistrikan Sepeda Motor

Sebuah kendaraan tentu tidak dapat berfungsi jika tidak memiliki sistem kelistrikan sepeda motor atau prinsip kerja motor listrik. L ini sangat penting untuk menunjang berbagai aktivitas pengoperasian. Seperti menyalakan starter, lampu, dan masih banyak lagi lainnya. Oleh karena itu, ketahui dahulu apa saja komponen penyusunnya.

Indonesia Menjadi Negara yang Siap Beralih ke Sepeda Motor Listrik

62453247e1550.jpg (750×500)

Masih belum banyak orang mengetahui, bahwa Indonesia termasuk salah satu negara yang sudah bersiap-siap untuk menyambut kehadiran motor dengan tenaga listrik. Terbukti dengan adanya terbitan Instruksi Presiden Nomor 7 Tahun 2022.

Yaitu mengenai pemakaian kendaraan motor listrik dengan tenaga utama baterai sebagai kendaraan dinas. Tentu saja hal ini merupakan sebuah bentuk dukungan secara penuh dari pemerintah. Bahwa Indonesia sudah siap menerima kehadiran kendaraan satu ini.

Tidak hanya itu saja, Presiden juga menerbitkan instruksi tersebut sebagai arahan pada instansi agar kendaraan listrik ini bisa jadi contoh bagi masyarakat. Terlebih bahan bakar bensin yang berasal dari fosil tentunya bisa berkurang dan berakhir pemakaiannya.

Seperti Apa Sistem Kelistrikan Sepeda Motor?

Tahukah Anda, bahwa sistem kelistrikan pada motor mempunyai peran sangat penting. Adapun tujuannya adalah menyalurkan arus listrik kepada seluruh komponen yang membutuhkannya. Agar lebih jelas, simak beberapa komponen lengkapnya pada ulasan di bawah ini:

  1. Generator

Spul atau yang sering dikenal dengan istilah generator merupakan salah satu komponen listrik pada sepeda motor. Adapun fungsinya adalah sebagai penghasil energi listrik tepatnya pada seluruh sistem kelistrikan di dalamnya. Salah satunya saat ingin mengisi daya aki.

Generator+Motor+1.JPG (200×184)

Generator sendiri menghasilkan arus listrik dengan jenis AC atau Alternatif Current. Setelah itu, kelistrikannya akan berguna untuk memakai beberapa perangkat kendaraan. Baik itu busi, CDI, busi, bola lampu, serta masih banyak lagi lainnya. Arusnya sendiri perlu diubah dahulu menjadi searah lewat kiprok.

  1. Kiprok

Perlu Anda pahami, bahwa kiprok merupakan komponen bernama rectifier regulator. Adapun fungsinya adalah melakukan penstabilan tegangan listrik hingga mengubah arus listrik pada sebuah kendaraan. Tidak heran jika kehadirannya sangat penting bahkan dapat mempengaruhi masa pakai aki.

fungsi_kiprok.jpg (847×565)

Kiprok nantinya akan menstabilkan tegangan listrik yang mengalir menuju aki. Apabila arusnya terlampau besar, maka komponen ini akan menstabilkannya agar tidak terjadi over change. Kemudian ia juga akan mengubahnya dari arus AC menjadi DC sehingga jumlahnya pun seimbang.

  1. Sekring

Merupakan sebuah komponen kelistrikan sepeda motor yang dapat berguna sebagai perangkat keamanan kelistrikan. Sesuai dengan istilahnya, bagian ini dapat berguna untuk mencegah adanya kerusakan listrik saat terjadi masalah pada hubungan arus pendek.

glass-fuse-5mm-x-20mm-gsf-open-stock-ehardwarestore-1109-15-aaronngu77%401.jpg (320×234)

Dengan begitu, sekring dapat Anda andalkan untuk memutus arus listrik secara otomatis. Tepatnya ketiak terjadi aliran arus listrik secara tidak stabil. Termasuk ketika terjadinya korslet sehingga efektif dalam meminimalisir penyebaran/kerusakan ke komponen lain.

  1. Aki/Baterai

Baterai atau yang sering orang kenal dengan istilah aki merupakan perangkat yang dapat berguna untuk menyimpan arus DC/searah. Tepatnya ketika mesin kendaraan dalam keadaan mati. Anda juga dapat memanfaatkannya sebagai energi cadangan agar sepeda motor tetap dapat hidup kembali saat dinyalakan staternya.

whatsapp-image-2021-11-26-at-81-20211126081928.jpeg (700×465)

Selain itu, masih ada beberapa fungsi krusial pada bagian aki satu ini. Yakni untuk membantu mengoperasikan perangkat motor lain. Contohnya seperti ECU, CDI, maupun lampu. Apabila aki sudah habis, maka tidak heran jika fungsi berbagai perangkat tersebut dapat terganggu penggunaannya.

  1. Kabel Body

Kabel body atau kabel badan termasuk sebagai komponen paling vital dalam sebuah rangkaian motor. Adapun manfaatnya cukup penting yakni sarana dalam menyalurkan listrik dari spul ke aki. Kemudian melanjutkannya pada beberapa komponen seperti electric starter, lampu, kunci kontak, maupun klakson.

1644000165.jpeg (700×465)

Hanya saja, seiring lamanya penggunaan sepeda motor, komponen ini dapat menurun kinerjanya. Agar dapat tetap bertahan secara prima, maka penting bagi Anda untuk selalu melakukan pemeriksaan. Dengan begitu, lebih mudah dalam mempertahankan kemampuan kerjanya meski dalam jangka waktu lama.

Bagaimana Cara Merawat Komponen Kelistrikan Motor?

Setelah memahami berbagai komponen penyusunnya, sangat penting bagi Anda untuk mengetahui juga cara merawatnya. Hal ini agar penggunaannya semakin awet dalam jangka waktu lama. Agar lebih jelas, simak beberapa langkah perawatannya di bawah ini:

  1. Selalu Mengecek Aki

Untuk merawat komponen listrik pada sepeda motor, penting bagi Anda agar selalu mengecek akinya. Perawatan tersebut dilakukan agar dapat menunjang sistem listrik sehingga tetap dapat berfungsi secara normal tanpa adanya gangguan ataupun hambatan saat ingin memakainya.

5fd597b047778.jpg (750×500)

Apabila Anda memiliki jenis aki basah, maka pastikan selalu rutin mengecek kondisi air accu-nya supaya volumenya selalu sesuai pada batasan indikator. Sedangkan apabila akinya kering, pengguna perlu melakukan penggantian setidaknya dua tahun sekali. Oleh karenanya, selalu cek secara rutin sebagai langkah perawatan.

  1. Rutin Memeriksa Kabel Body

Selain memeriksa bagian aki atau baterainya, penting bagi Anda untuk rutin mengecek bagian kabel badan/kabel body sistem kelistrikan. Hal ini agar listriknya tetap dapat tersalurkan sebaik mungkin saat sewaktu-waktu menggunakannya.

kabel-mana-saja-di-motor-matik-yang-doyan-digigit-tikus-simak-jawabannya-yiWx1Gr3nw.jpg (800×600)

Pastikan keadaan kabel body tersebut dalam keadaan bagus. Jika perlu lakukan pemeriksaan secara rutin di bagian soket dan sambungan kabelnya. Langkah tersebut juga bertujuan untuk meminimalisir konslet listrik saat digunakan serta tidak mudah mengalami kerusakan.

  1. Cek Kondisi Generator

Selanjutnya, usahakan juga selalu rutin mengecek bagian spull/generator. Hal tersebut wajib untuk dilakukan agar tidak ada masalah pada bagian ini meski menggunakannya dalam jangka waktu lama. Terlebih, fungsi komponen tersebut juga penting agar listrik dapat dihasilkan secara maksimal.

Tidak hanya itu saja, proses pengecekan kondisi generator tersebut juga efektif untuk membantu mencegah adanya kerusakan. Contohnya ketika suhu mesin terlalu tinggi maka dapat meminimalisir terjadinya kerusakan.

  1. Bersihkan Soket Kiprok

Anda juga perlu rajin membersihkan bagian soket kiprok. Beberapa orang menyebutnya dengan istilah regulator. Terlebih fungsinya terbilang sangat vital bagi kendaraan sehingga jangan sampai menyepelekan dan membiarkannya dalam keadaan kotor.

Ilustrasi-kiprok-motor.jpg (1200×675)

Pasalnya, saat bagian kelistrikan satu ini mengalami kerusakan, maka dapat menyebabkan masalah pada aki. Agar lebih mudah meminimalisir adanya hal-hal merugikan tersebut penting bagi Anda untuk mengecek dan membersihkannya dari debu maupun kotoran-kotoran yang lainnya.

  1. Rutin Service ke Bengkel

Terakhir, usahakan untuk selalu melakukan service rutin ke bengkel. Hal ini agar proses pengecekan permesinan listrik tersebut semakin efektif dan lebih mendalam. Terlebih, kebanyakan sepeda motor mempunyai mekanisme kerja dengan sistem kelistrikan.

62e2a74fb0608.jpg (750×500)

Jika jarang bagi Anda melakukan pengecekan, tentunya tidak menutup kemungkinan terjadi beberapa masalah padahal penggunaannya pun masih belum lama. Oleh karenanya, periksakan kendaraan ke bengkel secara berkala demi mencegah kerusakan. Pasalnya satu bagian yang rusak bisa menyebabkan bagian lain rusak pula.

Itu tadi penjelasan lengkap dari nasionalbisnis tentang sistem kelistrikan sepeda motor atau dinamo motor listrik. Tentunya, kehadirannya memerlukan komponen secara lengkap agar dapat berfungsi. Jika tidak, penggunaan kendaraan akan terganggu sehingga Anda tidak bisa mengoperasikannya secara normal.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *