Kreatifitas masyarakat Indonesia semakin berkembang dengan cara menciptakan makanan baru. Dalam hal ini, pelaku bisnis berperan penting dalam mengembangkan kreatifitasnya untuk memenuhi kebutuhan setiap orang. Salah satu bisnis yang tetap eksis hingga saat ini adalah bisnis kue kering kiloan.
Jenis-Jenis Kue Kering
Bagi Anda yang ingin memulai bisnis kue kering kiloan ini, pastinya harus tahu terlebih dahulu mengenai macam-macam dari kue tersebut. Tujuannya adalah agar nanti bisa menentukan target pasar secara tepat. Perhatikan juga cita rasa, bahan, dan juga keunikannya. Berikut ini beberapa variasi kue kering!
- Kue Nastar
Hampir semua orang tahu kue nastar. Kue kering yang keberadaannya wajib saat menjelang lebaran. Biasanya berada di dalam toples kecil nan cantik dengan bentuk unik. Anda bisa menjual nastar dalam bungkus kiloan, karena pastinya akan banyak orang membeli untuk stok selama hari raya berlangsung.
Bisnis kue nastar dan bisnis es krim roll bisa memberikan Anda untung yang sangat besar. Apalagi jika cita rasanya lebih bervariasi. Tentu lebih mudah untuk menarik minat calon pembeli. Selain itu, tambahkan juga isian agar nastar tersebut lebih nikmat. Misalnya seperti cokelat, strawberry, blueberry, nanas, dan lain sebagainya.
- Kue Kacang Tanah
Bagi Anda pecinta kacang tanah, pasti sudah tidak asing dengan eksistensi dari kue kacang tanah ini. Umumnya, dijual dalam jumlah yang cukup banyak di toko-toko kering. Namun, jika ingin memulai bisnis ini, harus tahu terlebih dahulu bagaimana cara pembuatannya, karena sedikit tricky dan juga susah.
Rasa yang bisa Anda dapatkan dari kue kering ini adalah kacang yang manis serta gurih. Sebelum itu, perlu untuk menggiling kacang tanah agar berubah bentuk menjadi lebih halus. Kemudian, tambahkan bahan-bahan lain. Perhatikan konsentrasi setiap bahan agar tidak terjadi kegagalan dalam prosesnya.
- Kue Semprit
Kue kering berikutnya yakni kue semprit. Bentuknya seperti matahari dan mawah. Banyak juga orang menyebutnya dengan kue mawar karena bentuk tersebut. Teksturnya mirip dengan kue sagu. Memiliki cita rasa manis, gurih, dan hancur di mulut. Ini memberikan cita rasa tersendiri bagi penikmatnya.
Anda bisa membuat kue semprit ini dengan mudah. Masukkan adonan terlebih dahulu ke plastik kue, lalu siapkan nampan untuk oven. Kemudian, cetak kue di atas nampan membentuk bunga. Untuk menambah kecantikan pada kue tersebut, tambahkan topping berupa choco chips di bagian tengah bunganya.
- Lidah Kucing
Lidah kucing, sesuai dengan namanya, bentuk kue kering ini mirip seperti lidah kucing. Makanan yang biasanya harus ada ketika hari raya idul fitri. Banyak orang menghidangkan kue kering ini sebagai kudapan saat bertamu karena proses pembuatannya sendiri tergolong mudah.
Untuk cita rasanya, yaitu manis, gurih, dan renyah. Cara pembuatannya, yakni Anda perlu membuat adonan kue terlebih dahulu, kemudian masukkan adonan ke dalam cetakan atau plastik kue. Lalu, siapkan nampan oven dan cetak adonan tersebut di atas nampan dalam bentuk panjang juga pipih.
- Cookies
Cookies memang menjadi makanan ringan yang banyak disukai oleh masyarakat dari berbagai kalangan. Eksistensinya pun terus berkembang seiring berjalannya waktu, bahkan sudah banyak sekali penjualnya. Anda bisa menemukan gerai penjual kue kering ini di mana pun tanpa perlu susah-susah mencari.
Penampilan cookies juga sangat menggugah selera. Bentuk bulat dengan topping choco chips membuat rasa manis pada kue ini menjadi lebih lezat. Cocok sekali Anda nikmati ketika bersantai membaca buku sambil minum teh di halaman rumah. Untuk saat ini, varian rasa pada cookies sendiri sudah beragam.
- Butter Cookies
Kue kering dengan cita rasa manis, gurih, dan tentunya menggugah selera, kaula muda dan tua, sama-sama menyukai kue bernama butter cookies ini. Sesuai namanya, kue ini terdiri dari bahan berupa gula juga mentega. Sebenarnya, kue ini berasal dari Eropa namun sudah meluas hingga ke berbagai penjuru.
Umumnya, varian rasa pada kue ini hanya terdiri dari dua jenis saja, yakni vanilla dan coklat. Namun, jika Anda ingin berkreasi dengan menambahkan cita rasa lain namun tetap lezat, tentu menjadi nilai plus tersendiri. Apalagi rasa penasaran masyarakat itu cepat diraih apabila ada sesuatu yang baru.
Baca juga : ide bisnis bernilai triliunan
- Rengginang
Rengginang merupakan kue kering yang terbuat dari beras ketan dan campuran lain untuk membuatnya menjadi seperti kerupuk. Untuk rasanya sendiri cukup beragam tergantung pembuatnya. Namun yang umum adalah rasa asin dan gurih, sehingga cocok untuk dinikmati bersama makanan lainnya.
Rengginang juga bisa Anda jumpai ketika lebaran, sebab cara pembuatannya yang terbilang cukup mudah. Bahan-bahannya yakni beras ketan saja. Prosesnya, beras ketan direndam kemudian direbus. Setelah itu, dicetak dan dijemur hingga mengerang, lalu goreng kue rengginang dalam minyak panas.
- Kue Biji Ketapang
Bagi Anda yang tidak memiliki keahlian dalam membuat kue kering dan khawatir terjadi kegagalan, kue biji ketapang bisa menjadi solusinya. Apalagi jika kegiatan sehari-hari cukup padat, sehingga tak memungkinkan meluangkan waktu hanya untuk membuat kue kering tersebut.
Kue biji ketapang sendiri berasal dari betawi dengan bahan dasar kelapa. Tak heran jika cita rasanya manis dan gurih juga renyah. Proses pembuatannya cukup mudah serta tidak memakan waktu cukup lama. Caranya yakni membuat adonannya terlebih dahulu lalu goreng di minyak panas.
- Kue Kembang Goyang
Kue tradisional lainnya adalah kue kembang goyang. Bentuknya bulat dengan motif bunga di bagian tengahnya. Asal kue ini sendiri yakni dari Betawi. Ternyata, penamaan tersebut hadir karena proses pembuatan kue yang dilakukan pada adonan lalu digoyangkan hingga terlepas dari cetakan.
Kue ini bisa Anda temukan ketika lebaran, di pasar, maupun toko kue kering. Kue kembang goyang kaya akan cita rasa yang membuat pencicipnya merasa ketagihan. Terdiri dari rasa manis dan juga gurih. Cocok sekali untuk dijadikan sebagai camilan saat bersantai bersama keluarga maupun teman.
- Kue Keciput
Apakah Anda tahu bentuk jajanan tradisional bernama onde-onde? Bentuk kue keciput ini sangat mirip dengan jajanan tersebut namun berbeda ukuran dan tidak memiliki isi kacang kedelai tumbuk. Tampilannya yang mini membuat orang suka untuk menjadikannya camilan di kala bersantai.
Bagian luarnya bertabur wijen dengan ukuran yang kecil dan memiliki cita rasa gurih juga nikmat. Proses pembuatannya terbilang cukup mudah yakni digoreng. Untuk bahan-bahannya sendiri, Anda bisa menemukannya di toko-toko kue atau swalayan. Bisa juga dijual dalam kiloan dengan bungkus plastik.
Itu tadi informasi dari Nasionalbisnis berkaitan dengan bisnis kue kering kiloan yang bisa ditekuni. Selain itu, agar beda dari pebisnis lainnya, Anda bisa menambahkan cita rasa lain namun tetap memiliki rasa lezat. Untuk menyukseskan hal tersebut, pebisnis perlu melakukan promosi secara besar-besaran terlebih dahulu.